Sabtu, 25 September 2010

Sepuluh Sebab Do'a Tidak Diterima Oleh Allah

Pada suatu hari Ibrahim bin Adhan berjalan di pasar di kota Basrah, lalu orang-orang pasar tersebut mengerumuninya dan berkata kepadanya, "Wahai Abu Ishaq, Allah telah berfirman di dalam kitab-Nya, Berdo'alah kepada-Ku niscaya akan Aku kabulkan. Sudah l;ama sekali kami berdo'a kepada-Nya, namun do'a kami tidak juga dikabulkan."

Ibrahim bin Adham menjawab, "Wahai penduduk Bashrah, hati kalian telah mati dalam sepuluh hal. Lalu bagaimana allah akan mengabulkan do'a kalian?"

Lalu Ibrahim bin adham merinci sepuluh hal tersebut.
"Pertama, kalian mengenal Allah tapi tidak memenuh hak-hak-Nya.

Kedua, kalian membaca Al-qur'an, tetapi kalian tidak mengamalkannya.

Ketiga, kalian berdo'a dan meminta kepada musuh setan namun kalian mengikuti perintah setan.

Keempat, kalian mengaku sebagai umat Nabi Muhammad tetapi kalian tidak mau melakukan sunah-sunahnya.

Kelima, kalian berdo'a agar bisa masuk surga, namun kalian tidak pernah beramal dengan amalan yang dapat memasukan diri kalian ke surga.

Keenam, kalian berdo'a agar terlepas dari siksa api neraka, namun kalian melakukan perbuatan yang mampu menjerumuskan diri kalian ke dalam api neraka.

Ketujuh, kalian mengatakan bahwa maut itu adalah haq, namun kalian tidak pernah mempersiapkannya,

Kedelapan, kalian sibuk mencari cacat saudara kalian tetapi kalian tidak pernah mencari cacat yang ada pada diri kalian.

Kesembilan, kalian makan nikmat dari Tuhan kalian, namun kalian tidak pernah mensyukurinya.

Kesepuluh, kalian mengubur orang yang telah meninggal di antara kalian namun kalian tidak pernah mengambil pelajaran dari kematian itu sendiri."

Demikinlah sepuluh penyebab yang disampaikan oleh Ibrahim bin Adham kepada pendukuk Bashra dan juga kepada kita semua

Tidak ada komentar:

Posting Komentar